mencari ilmu mendapatkan ilmu mempelajari ilmu dan membagikanya.

Saturday, January 16, 2010

jangan sepelekan masuk angin


walaupun semua orang pernah mengalami yang namanya masuk angin, anehnya penyakit ini sama sekali tidak di kenal dalam dunia kedokteran. apa sebenarnya masuk angin? yang jelas, jangan menyepelekan penyakit yang terkesan ringan dan mudah di usir ini.
setiap kali badan terasa tidak enak, biasanya kita akan langsung berasumsi bahwa badan sedang ter serang masuk angin. entah itu karena kehujanan, terpapar angin kencang, atau kurang tidur ataupun kurang istirahat.
tak heran jika masuk angin pun dianggap sebagai penyakit penting yang tidak penting.
penting karena meski di luar negri tidak di kenal. di Indonesia banyak sekali yang mengalaminya. bisa juga di anggap tidak penting karena penyakit ini akan hilang sendiri setelah kita minum teh atau air jahe hangat dan kerokan.
  • gejala masuk angin:
gejala masuk angin seringkali di rasakan oleh penderita dispepsia (ketidak nyamanan pada saluran pencernaan terutama bagian atas).
nyeri pada ulu hati di sertai mual, muntah, lambung terasa penuh, kembung, sendawa terus menerus,perut terasa kenyang atau sebaliknya. biasanya terjadi karena terlambat makan. akibatnya, velume asam di lambung mengalami peningkatan.
sumber:tribun jabar

No comments:

Post a Comment